Laman

Rabu, 27 Maret 2013

BERSTUDY TOUR KE PULAU DEWATA, BALI

Pada  hari Kamis, tanggal 28 Maret 2013 pukul 07.00 hingga hari Jum'at 1 April 2013 kelas VIII SMP Negeri 1 Kayen Insya Allah telah berstudy tour ke Pulau Dewata Bali. Sejumlah 237 siswa kelas VIII.

 Menggunakan 5 armada bus Subur Jaya,  meluncur ke Bali lewat Gabus, Winong, Jakenan, Juwana, Rembang, Tuban. Direncanakan sampai di rumah makan jam 11.00, terlambat macet hingga 2 jam di sekitar Tuban sehingga sampai di R Makan Taman Sari Tuban pukul 2.00, makan siang pipis dan sholat  dhuhur dijamak dengan sholat ashar di mushola akhirnya pukul 03.00 bus meluncur menuju ke Surabaya.

Sekitar pukul 15.30, ada kabar dari Kayen bahwa ada orang tua siswa yang meninggal dunia. Akhirnya bapak Sulistyo menghantarkan pulang  anak yang orang tuanya meninggal tersebut. Dari Surabaya bus yang kami tumpangi meluncur ke Gresik, Surabaya, Sidoarjo,Purbalingga.Jam 9 malam tiba di Rumah Makan Panorama indah di Purbalingga. Setelah makan malam dan sholat Magrib yang dijamak dengan sholat Isyak, bus meluncur ke Situbondo Pelabuhan Penyeberang Ketapang Banyuwangi. Sebelum menyeberang ada PLTU Paithon penyuplai listrik terbesar di Indonesia.

Kelima bus sampai di Pelabuhan Penyeberangan Ketapang Banyuwangi hari Jumat,tanggal  29 Maret 2013 pukul 03.30. Penulis menyempatkan sholat subuh dimasjid di seberang jalan dengan ambil air wudhu dengan antrian yang begitu panjang dan air yang sedikit tersendat, Tapi tidak apa, dengan kesabaran  akhirnya penulis berhasil memperoleh air wudhu dan melakukan sholat subuh.Alhamdulillah. 

Sambil menunggu kapal, kami dan sejumlah siswa berkenalan dan foto bersama dengan turis yang datang dari Belanda. Kami meninggalkan Penyeberangan Ketapang dan menuju di Penyeberangan Gilimanuk melewati Selat Bali sekitar pukul  08.00 dengan kapal penyeberangan. Sekitar 1000 penumpang dan puluhan bus,truck,mobil dan sepeda motor diangkut oleh kapal tersebut. Pukul 09 kami tiba di Pelabuhan Penyeberangan Gilimanuk Pulau Bali.

Obyek Wisata Yang Kami Kunjungi adalah:

Cening Bagus:
Pusat oleh-oleh P Bali, batik,kaos, berada di Jl. Raya Batu Bulan, Sukawati Bali.

Tari Barong:
Tari yang ada di Batu Bulan. Menurut Pemandu Lokal I Wayan Ada 8 stage ( Panggung ) sekitar pukul 9 hingga pukul 10.  Positip dan negatif tidak ada kalah sama sekali.

Jogger:
Pusat oleh-oleh pakaian tas, sandal dan kerajinan.

Pantai Kuta
 
( Witten by P Damin) (To Be Continued) 

3 comments :

  1. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus
  2. Assalamualaikum wrwb.
    Maaf Mbak Siti Nur Laela...
    Pernyataan Mbak adalah tidak benar. Anak yang sakit tersebut mulai berangkat dari Kayen makan disuapin oleh guru perempuan, tidur dipangkuan guru pembimbing perempuan, berjalan dipapah oleh guru.....Sewaktu masuk di P. Bali anak yang sakit tersebut dimasukkan ke clinic dan dapat mengikuti obyek yang ditargetkan. Setelah pulang...setelah menyeberang dari Pelabuhan Gilimanuk dan sampai ke Pelabuhan Ketapang....Kami (3 Pembimbing dan 2 Tour Leader) membopong anak tesebut dari kapal sampai ke darat. Sangat berat sekali....Kami memberikan pertolongan pada anak tesebut dengan memijat dan memberi bau-bauan supaya sadar. Tetapi setelah 15 menit anak tesebut masih lemah, akhirnya kami bawa ke bus dan kami masukkan ke rumah sakit terdekat di Banyuwangi. Kami mengambil kesepakatan dengan Tour Leader...akhirnya Tour Leader menunggui anak tersebut. Sedangkan Panitia yang lain harus membimbing peserta tour yang lain (336 siswa) untuk segera berangkat pulang ke Pati/Kayen. Demikian terima kasih. (Panitia)

    BalasHapus
  3. Komentar ini telah dihapus oleh pengarang.

    BalasHapus